aksi solidaritas untuk Papua, foto dijpret Igbal
Tindak kekerasan di Papua kembali terjadi, kali ini menimpa tiga orang yang ditemukan tewas di kampung Ndeotadi, Distrik Bogobaida, Kabupaten Paniai, Papua. Salah satu korban adalah tentara yang ditemukan tewas dengan luka akibat senjata tajam.
Peristiwa itu terjadi, pada Jumat (6/7) sekitar pukul 08.00 WIT di kios milik Pelda Sunaryo yang lokasinya berada di penambangan emas 99 kampung Ndeotadi
"Pelda Sunaryo adalah anggota Kodim Paniai, sedangkan dua korban yang lain adalah warga sipil atas nama Aco dan Nini. Identitas lengkap keduanya masih belum diketahui," kata Karo Penmas Polri Kombes Boy Rafli Amar Sabtu (7/7).
Boy menceritakan, terungkapnya kasus ini karena masyarakat merasa curiga hingga pukul 08.00 WIT, kios Sunaryo belum juga buka. Padahal kios itu biasa buka sekitar pukul 06.00 WIT.
Selanjunya, warga mengetuk pintu tapi tetap tidak dibuka. Sehingga orang-orang semakin curiga dan melapor ke Pos Polisi 99. Anggota polisi yang tiba terus berupaya mengetuk tapi tidak dibuka juga.
"Anggota lalu berupaya membuka pintu kios itu dan setelah terbuka di dalam kios ditemukan tiga orang meninggal dengan luka akibat senjata tajam. Hingga kini pelaku dalam penyelidikan dan motif kejadian belum diketahui," tambah Boy. ( Yatna*)
*Penulis adalah kontributor angkringanwarta dan bekerja di salah satu media