UIN Jakarta, Bukan Universitas
Written By angkringanwarta.com on Friday, November 25, 2011 | 08:35
UIN Jakarta, Angkringanwarta-UIN Jakarta bukan universitas, apa yang membuat UIN bukan universitas, apalagi dengan gedung-gedung yang menjulang ke langit? Ternyata salah satu penyebabnya adalahtaman, hal itu diungkapkan oleh Ray Rangkuti , ungkapan tersebut, ia paparkan saat mengisi seminar yang diselenggarakan oleh Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) di Aula Sutedent Center (19/10).
Pada acara tersebut, Ray kembali menuturkan "Mengenai syarat yang harus dimiliki oleh Universitas, yakni taman, sedangkan UIN hanya memiliki kendaraan bermotor yang tak karuan dan juga gedung.
Sebuah taman yang mana orang-orang bisa berkumpul untuk mengobrol, saling mengenal, mereka bisa melakukan aktivitas apapun. Memang kala berbicara tentang taman, mengingatkan pada "Taman Kamboja" yang berubah menjadi gedung.
Sebuah bangunan yang berdiri menggantikan "Taman Kamboja," meski telah berganti dengan gedung, namun hingga kini gedung dengan tinggi mencapai dua lantai masih merupakan ruangan kosong tanpa penghuni, kini bangunan tersebut terlantar dengan para pekeraja meninggalkan pekerjaanya sebelum bangunan rapih.
Berbicara tentang "Taman Kamboja" yang pada awalnya banyak digunakan oleh para siswa untuk melakukan aktivitas, diantara mereka menjadikanya tempat tersebut sebagai ruang berkumpul, bersosialisasi, latihan teater atau tempat pementasan sebagaimana sering dilakukan teman-teman teater Syahid, UIN Syahid.
Pemantasan yang bertempatkan di "Taman Kamboja" dikarenakan tak ada ruangan yang berstandar pertunjukan, dan hanya "Taman Kamboja" yang masih bisa menampung beberapa penonton tanpa mereka berasa kepanasan, menonton dengan nyaman. (Dede Supriyatna)
Label:
Warta
+ komentar + 7 komentar
selama ini UIN hanya memikirkan pengembangan dan peremajaan gedung, itu memang bagus. akan tetapi jangan lupa terhadap lingkungan juga seperti membuat taman atau menanam pohon di sekitar kampus. karena di Indonesia pada era ini sangat membutuhkan oksigen....
jadi, remajakanlah taman...
makasih atas reaksinya. Salam Kenal
masih perdana disini,lihat2 dulu,salam kenal,, sxalian izin follow
silahkan lihat-lihat, salam kenal dan terimakasih atas kunjungannya
Tulisan ini sebagai berita tidak kuat. Nalar jurnalistiknya masih ribet. Tak jelas apakah ini straight news atau features.Belum memenuhi kaidah jurnalistik yang baik.
makasih atas perhatiannya, salam
kasihan UIN kampus bertaraf internasional tapi tidak punya gedung pertunjukan yang memadai, Jadi apa nanti mahasiswanya. Kapitalis semua, hanya mencari keuntungan semata.berkacalah pada Unpad,