Berita Terbaru:
Home » » Donny: Presiden Tak Harus dari Ketua Umum Parpol

Donny: Presiden Tak Harus dari Ketua Umum Parpol

Written By angkringanwarta.com on Sunday, July 29, 2012 | 20:38




Meskipun masih kurang dari dua tahun lagi menuju Pemilihan presiden. Namun, partai politik telah mempersiapkan diri untuk menjadi mengutus menjadi salah satu kandidat dari pesta demokrasi lima tahunan tersebut.

Sebagaimana yang terjadi dalam tubuh partai berlambang pohon beringin. Partai ini,telah mengajukan ketua umumnya, Aburizal Bakrie. Bakrie menggunakan posisinya untuk menjadi presiden dengan kesan tanpa memberikan kesempatan pada kandidat lainya.

Padahal, menurut pakar filsafat politik Donny Gahral Adian, untuk menjadi calon presiden (capres) tidak harus dari ketua umum partai politik (parpol). Pasalnya, yang dibutuhkan publik adalah sebuah figur terbaik, bukan ketua umum, untuk menjadi capres. "Barack Obama (Presiden AS) dari Partai Demokrat, bukan ketua umum partai. Tetapi, dia kader terbaik dari Partai Demokrat," ujar Donny di Jakarta, Minggu (29/7).

lebih lanjut Donny mengucapkan, akan lebih bijak, bila ketua umum lebih fokus mengurus manajerial partai dan membiarkan calon-calon yang lebih pantas untuk maju dalam pesta demokrasi. Sebab, pasti banyak kader yang memiliki kemampuan lebih baik dari sang ketua umum.

Namun, "Hal demikian, biasanya sulit diterima oleh ketua umum. Dan ini merupakan sebuah kesalahan fatal bagi orang ingin menjadi ketua umum karena ingin jadi presiden, bukan untuk memajukan partai. Itu buruk bagi politik kita," ujarnya.

Lanjutnya, apalagi banyak tokoh yang mumpuni dan bersemangat untuk muncul dalam Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2014, semisal Rektor Universitas Paramadina Anies Baswedan.

Hanya saja, walaupun sering muncul dalam pembahasan di publik, sosok seperti Anies Baswedan dipastikan terkendala untuk maju sebagai representasi partai. "Nama alternatif harus punya posisi tawar di masyarakat, tapi belum cukup untuk bertanding karena ada nama yang mainstream," imbuhnya. (Yatna/ kontributor angkringanwarta.com)

Share this post :

Masukkan email untuk berlangganan:

Delivered by Angkringanwarta

 
Ayo kirim tulisanmu ke : angkringan123@gmail.com
Copyright © 2012. AngkringanWarta - All Rights Reserved
Powered by Angkringanwarta