Berita Terbaru:
Home » » Kopi Jos UIN Jakarta

Kopi Jos UIN Jakarta

Written By angkringanwarta.com on Thursday, March 15, 2012 | 05:06

Ada hal yang menarik dari Yogyakarta, tepatnya dikawasan yang biasa disebut Tugu. Pada daerah itu terdapat sebuah minuman dengan sebuatan kopi jos. Dan daerah itu, menjadi daya tarik tersendiri bagi para penikmati kopi jos.

Dan kali ini, saya kembali mendapatkan kesempatan untuk menikmati kopi jos. Kesempatan hadir setelah mendapatkan pesan singkat. Maka, tanpa menunggu panjang segeralah meluncur.

Sesampainya sebuah minuman kopi jos telah tersedia, sebuah minuman yang hadir bukan di tugu, melainkan di seberang kampus UIN Jakarta, samping Rumah Sakit UIN Jakarta. Kopi jos sendiri, merupakan salah salah satu minuman yang bisa kita nikmati selaian menu-menu lainya di warung angkringan.

Entah kenapa kopi itu disebut dengan kopi jos, tapi dari beberapa keterangan orang tersiar kabar, bahwa alasan pemberian nama kopi jos, penyebabnya tak lain, yakni arang. Kala arang yang dibakar telah menjadi bara, lalu dimasukan dalam hidang kopi, maka akan terbunyi jos. Semenjak itu, kopi itu resmi disebut kopi jos.

Dan kala menayakan perihal kebenaran perkara tersebut, seorang penjaga angkringan hanya mengaguk. Nama kopi jos terasa lebih keren daripada nama kopi arang, untuk rasanya sendiri silahkan nikmatai sendiri, pada hal ini susah untuk dikomentari.

Satu hidangan kopi jos gelas kecil cukup murah, hanya tiga ribu untuk dijual di warung angkringan biasa. Dan anda tinggal datang ke warung angkringan, salah satunya depan masjid Fatullah, lalu selanjutnya tinggal amati bagaiamana meracik kopi jos, apabila ingin lebih paham dalam meracik. Dan selanjutnya, anda tinggal menikmati sebuah kopi hitam dengan kupalan arang di dalamnya.

Namun, ada baiknya dan bahkan lebih baik, saat menikmati kopi jos sebaiknya dinikmati secara beramai-ramai. Maka rasa kopi jos bukan hanya di lidah, tapi dapat membangkitkan gairah untuk berbagi dalam tongkrongan, (DS)

Share this post :

+ komentar + 3 komentar

March 15, 2012 at 11:37 AM

Jadi pengen nyoba kopi jos.

March 18, 2012 at 1:35 PM

wah.... jadi pengen nyoba juga

March 18, 2012 at 11:06 PM

makanya nongkrong ke ciputat, entar kita ngopi jos bareng. hehehehe

Post a Comment

Masukkan email untuk berlangganan:

Delivered by Angkringanwarta

 
Ayo kirim tulisanmu ke : angkringan123@gmail.com
Copyright © 2012. AngkringanWarta - All Rights Reserved
Powered by Angkringanwarta