Berita Terbaru:
Home » » Sajak Ema Fitriyani

Sajak Ema Fitriyani

Written By angkringanwarta.com on Sunday, September 16, 2012 | 13:00

Puisi Sederhana; Ungkapan Hati Terdalam

Aku bukan penyair hebat
Bak Sutan Takdir Alisjahbana
Yang ber’Tebaran Mega’

Aku bukan penyair hebat
Bak Chairil Anwar
Yang ber’Aku Ria’

Aku bukan penyair hebat
Bak Ahmadun Yosi Herfanda
Yang berbohemian dengan ‘Ekstase Botol Bir’

Aku bukan seorang penyair hebat
Bak Jamal D Rahman
Yang menulis ‘Rubaiyat Februari’ nya dengan indah

Aku bukan penyair hebat
Bak Kurnia Effendi
Yang menata ‘Bidadari Pagi’-nya dengan rapi

Aku hanya ingin menulis puisi sederhana
Ungkapan hati terdalam
“Aku Mencintaimu”


Mei 2010




Persengkongkolan Sintaksis dan Kasih Sayang

dalam merangkai huruf menjadi kata. kata menjadi frase. frase menjadi klausa. klausa menjadi kalimat. kalimat menjadi paragraf bahkan paragraf menjadi wacana! tak satu baris pun aku temukan kejelasan maksud hatimu. maksud jiwamu.
atau, aku yang tak bisa memahami huruf menjadi kata. kata menjadi frase. frase menjadi klausa. klausa menjadi kalimat. kalimat menjadi paragraf bahkan paragraf menjadi wacana … yang kau rangkai?
katamu padaku,
“takkan ada satu pun dari semuanya datang malam ini, sayang. sebab… huruf hingga wacana telah bersengkongkol. bersembunyi. menyelinap dalam kasih dan sayangku kepadamu. agar tak hilang serupa goresan pensil oleh karet penghapus juga tak luntur serupa lukisan canvas oleh hujan.”


Ciputat, 26 Maret 2012
06:06 am
Ema Fitriyani



Share this post :

Masukkan email untuk berlangganan:

Delivered by Angkringanwarta

 
Ayo kirim tulisanmu ke : angkringan123@gmail.com
Copyright © 2012. AngkringanWarta - All Rights Reserved
Powered by Angkringanwarta